pengertian miskin struktural dan penyebabnya

Miskin struktural adalah kemiskinan yang bukan hanya disebabkan oleh kegagalan individu, melainkan disebabkan oleh ketidakadilan dalam sistem sosial, ekonomi, atau politik yang menghambat akses individu atau kelompok masyarakat terhadap sumber daya dan peluang ekonomi. Sehingga menyebabkan sebagian masyarakat tetap miskin.

Berikut Beberapa Faktor Penyebab Miskin Struktural

Ketimpangan Akses terhadap Pendidikan dan Keterampilan

ilustrasi kegiatan belajar mengajar di sekolah.

Banyak masyarakat miskin tidak memiliki akses yang memadai ke pendidikan berkualitas. Kurangnya keterampilan dan pendidikan menghalangi mereka untuk mendapatkan pekerjaan dengan gaji yang lebih baik, sehingga terjebak dalam siklus kemiskinan.

Sistem Ekonomi yang tidak adil

Dalam banyak kasus, kebijakan ekonomi yang diterapkan cenderung menguntungkan golongan yang sudah kuat secara ekonomi, seperti korporasi besar atau pemilik modal. sementara kelompok masyarakat miskin tetap terpinggirkan. Banyak negara lebih berfokus memacu ekonomi tumbuh, tetapi mengabaikan pemerataan kesejahteraan.

Korupsi dan Kolusi

ilustrasi tikus berdasi

Korupsi dan kolusi merupakan biang kerok dari rusaknya tata pemerintahan suatu negara, sekaligus menjadi faktor penyebab kemiskinan struktural. Anggaran negara yang seharusnya dipakai untuk menyediakan fasilitas bagi masyarakat justru digunakan memperkaya individu. Membuat masyarakat miskin kehilangan sokongan dari negara untuk tumbuh berkembang.

Distribusi Sumber Daya yang Tidak Merata

Ketimpangan dalam distribusi sumber daya, seperti lahan, perumahan, dan akses terhadap layanan kesehatan atau infrastruktur, membuat masyarakat miskin, terutama di daerah pedesaan dan terpencil, sulit keluar dari kemiskinan.

Kemiskinan struktural ini memerlukan intervensi kebijakan yang lebih adil dan inklusif, dengan fokus pada distribusi sumber daya yang lebih merata, peningkatan akses pendidikan dan kesehatan, serta pembangunan infrastruktur yang menjangkau seluruh lapisan masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Email Anda tidak akan di publikasikan. Bidang yang ditandai * harus diisi